• News
  • Ujian Akhir Kelas VI TMI

Ujian Akhir Kelas VI TMI

  • Senin, 4 April 2022
  • 196 views
Ujian Akhir Kelas VI TMI

Rep: Dila/Red: Mamat R

Bagian Pengajaran TMI melaksanakan Ujian Tulis Gelombang II sebagai rentetan akhir dari ujian yang diikuti oleh Siswa/i akhir TMI. Ujian Tulis atau dapat disebut dengan Ujian Tahriri ini bertempatkan di Aula Pondok Pesantren Modern Al-Ikhlash. Usai berakhirnya ujian lisan pada Kamis, 31 Maret 2022 kemudian disusul dengan Ujian tulis tahap kedua pada Senin 04/04/2022 dan akan berlangsung sampai Kamis 14/04/2022.

Ujian Tulis Gelombang II dibuka oleh Bpk. Pimpinan Pondok Pesantren Modern Al-Ikhlash, Al-Ustadz Dr. H. M. Tata Taufik, M.Ag dan Bpk. Direktur Tarbiyatul Mu’allimin Al-Islamiyah, Al-Ustadz Diding Mujahidin, MA serta diakhiri dengan do’a sebelum ujian berlangsung.

Ujian Tulis Gelombang II merupakan ujian akhir untuk Siswa/i kelas 6 TMI Pondok Pesantren Modern Al-Ikhlash yang dilaksanakan pada semester II sebagai salah satu syarat penentuan kelulusan siswa/i akhir TMI, dengan mata pelajaran yang diujikan mulai dari pelajaran kelas 1-6 TMI. Walaupun bertepatan dengan Bulan Suci Ramadhan 1443 H, ujian tulis tahap kedua ini berlangsung dengan lancar serta semangat belajar dari para Siswa/i akhir TMI pun tak pernah mengenal lelah.

Jika tujuan ujian lisan ialah untuk mengetahui kualitas intelektual serta melatih mental dalam diri Siswa/i, maka ujian tulis atau tahriri ini bertujuan untuk dapat membangun daya ingat belajar santri serta tertanam dalam diri mereka mengenai gambaran ujian yang semestinya. Dengan demikian, para santri dapat menyikapi ujian dengan berbagai persiapan dan kesiapan. Ujian untuk belajar, bukan belajar untuk ujian. Pada intinya, ujian di Pondok Pesantren merupakan wadah pendidikan untuk menciptakan karakteristik yang baik yang diselimuti dengan pendidikan mental terutama keberanian dan kejujuran serta percaya diri dan dapat bertanggung jawab untuk dirinya sendiri.

error code: 520