• News
  • Study Banding: Organisasi Adalah Proses Untuk Belajar.

Study Banding: Organisasi Adalah Proses Untuk Belajar.

  • Selasa, 15 November 2022
  • 438 views
Study Banding: Organisasi Adalah Proses Untuk Belajar.

Rep/Red: Ratnadila

Senin (14/11/2022), Pondok Pesantren Modern Al-Ikhlash Kuningan kedatangan Santri Pondok Pesantren Darul Mujahadah Prupuk Utara Margasari, Tegal. Kehadiran para santri yang merupakan pengurus Organisasi Santri Darul Mujahadah (OSDAM)  ini untuk melakukan Study Banding bersama dengan santri Organisasi Pondok Pesantren Al-Ikhlash (OPPMA)  mengenai keorganisasian dengan tujuan guna meningkatkan semangat dan kinerja dalam mengemban amanah sebagai pengurus organisasi.

Study Banding yang dilaksanakan di Pondok Pesantren Al-Ikhlash Kuningan dan bertempatkan di gedung pertemuan (Aula) ini diikuti oleh Siswa/i kelas 5 TMI yang merupakan bagian dari pengurus Organisasi Pondok Pesantren.

Tak hanya itu, Pimpinan Pondok Pesantren Darul Mujahadah Tegal yaitu al-Ustadz Mohammad Eko Hadi Kuncoro, S.Fil.I., beserta rombongan Asatidz dan Ustadzaat lainnya pun ikut mendampingi para santrinya yang berjumlah 88 Siswa/i diantaranya yaitu 33 Santri Putra dan 55 Santri Putri yang akan melakukan Study Banding sekaligus Sillaturrahmi.

“Berbicara tentang pemimpin, di Al-Ikhlash terdalat beberapa kualifikasi pemimpin yaitu: Ikhlash, menguasai masalah, membuat Networking dan mengamalkannya, selalu mengambil inisiatif, mengetahui masalah yang akan dikerjakan, dan disiplin” ujar al-Ustadz Muhsin Arafat, S.H.I

“Pendidikan yang ada di Pondok ini semuanya melalui kegiatan, artinya salah satu pembelajaran di Pondok kita ini adalah Learning by doing” Lanjutnya.

Pada pemaparan tentang keorganisasian, beliau juga menambahkan beberapa point penting bahwa:

  1. Organisasi adalah sebuah proses untuk belajar.
  2. Organisasi adalah untuk latihan kepemimpinan.
  3. Organisasi adalah untuk latihan kewenangan.
  4. Organisasi adalah untuk latihan berwibawa.
  5. Organisasi adalah untuk mewujudkan pengaruh.
  6. Organisasi adalah untuk membangun daya tahan, daya dorong, dan daya suai.
  7. Organisasi adalah untuk belajar mengatur kehidupan santri di Pondok.
  8. Organisasi adalah untuk belajar mengatur waktu.
  9. Organisasi adalah untuk melatih kesederhanaan dan kesabaran.

Pada kegiatan Study Banding, para pengurus OPPMA dan OSDAM melaksanakan diskusi mengenai keorganisasian. Tiap-tiap bagian Organisasi Pondok Pesantren Modern Al-Ikhlash (OPPMA)  menjelaskan tentang tugas-tugasnya untuk didiskusikan bersama dengan pengurus Organisasi Santri Darul Mujahadah (OSDAM).

Rentetan kegiatan selanjutnya, rombongan santri Pondok Pesantren Darul Mujahadah juga mengikuti tanding sepak bola dengan Tim AFC Al-Ikhlash juga berkeliling Pondok Pesantren Modern Al-Ikhlash ditemani oleh Asatidz dan Ustadzaat melihat Asrama-asrama yaitu Asrama Sufinah dan Gedung Tiga Dasawarsa sebagai asrama Putri, serta Asrama Saudi dan Gedung Alumni untuk santri Putra. Kemudian para santri juga melihat gedung An-Nahdzoh, kelas-kelas di gedung Printis, Klinik dan Apotek Al-Ikhlash, Gedung Pertemuan (Aula), Koperasi Pelajar, Masjid, dan lain-lainnya.

Study Banding Pondok Pesantren Darul Mujahadah Tegal di Pondok Pesantren Modern Al-Ikhlash Kuningan berlangsung pada 14-15 November 2022 M.

error code: 520