• News
  • Pimpinan Pondok: Mengajar Adalah Model Belajar yang terbaik.

Pimpinan Pondok: Mengajar Adalah Model Belajar yang terbaik.

  • Minggu, 14 Juli 2019
  • 320 views
Pimpinan Pondok: Mengajar Adalah Model Belajar yang terbaik.

Al-ikhlash, langkah awal dalam melakukan kegiatan pondok pesantren modern Al-Ikhlash mengawali kegiatannya dengan menyelenggarakan penataran guru atau Workshop untuk para guru TMI (Tarbiyatul Al-Mualliminal Islamiyah), 13 Juli 2019.

Acara yang berlangsung selama satu hari ini dihadiri oleh seluruh dewan guru TMI (Tarbiyatul Al-Mualliminal Islamiyah) yang berada di lembaga pondok pesantren Al-Ikhlash, dan juga dibuka langsung oleh bapak pimpinan pondok pesantren modern Al-Ikhlash Dr. H. M. Tata Taufik M.Ag didampingi bapak direktur Al-Ustadz Suherman, S.Ag. bertempat di gedung pertemuan An-Nur Al-Ikhlash.

Beliau menyampaikan dalam sambutannya bahwa: “Pada hakikatnya mengajar adalah belajar dan mengajar adalah model belajar yang terbaik” Ujar beliau dalam sambutannya.

Dalam acara ini selain menjadi agenda tahunan juga merupakan acara yang sangat penting untuk meningkatkan pendidikan di pondok pesantren. Serta, memotivasi para asatidz untuk tetap semangat dalam mendidik dan mengajar, juga mengevaluasi kekurang-kekurangan yang ada.