Penutupan LP3 dan KMD di Pondok Modern Al-Ikhlash: Regu Zebra dan Tulip Juara Satu
Rep/Red: Fauzan Alzamzamy
Al-Ikhlash–Kegiatan Lomba Pramuka Penggalang dan Penegak (LP3) di Pondok Modern Al-Ikhlash resmi berakhir setelah satu pekan penuh perlombaan pada Kamis 17, Oktober 2024. Setiap regu telah memberikan usaha terbaik mereka, sementara para juri menilai seluruh penampilan dengan teliti untuk menentukan juara LP3 tahun ini..
Seluruh rangkaian acara ditutup dengan upacara resmi. Setelah itu, diumumkan regu-regu yang berhasil meraih juara. Pada kategori regu putra, Regu Zebra berhasil menjadi juara pertama, diikuti oleh Regu Cobra di posisi kedua. Sementara itu, pada kategori regu putri, Regu Tulip keluar sebagai juara pertama, disusul oleh Regu Sakura sebagai juara kedua.
Kegembiraan membuncah ketika pengumuman pemenang dilakukan. Nyanyian kebanggaan menggema dari setiap regu yang berhasil menjadi juara, menambah semarak suasana penutupan. Kebahagiaan terpancar dari para santri yang merasa usaha dan doa mereka terbayar lunas dengan prestasi yang diraih.
Di hari yang sama, kegiatan KMD juga resmi ditutup dengan upacara di Aula Pondok Pesantren Modern Al-Ikhlash.
Dengan berakhirnya kegiatan LP3 dan KMD, para santri tidak hanya mendapatkan pengalaman dan pembelajaran baru, tetapi juga semakin mempererat ukhuwah islamiyah di antara mereka. Diharapkan, semangat kebersamaan dan kepedulian antar sesama yang tercermin dari nilai-nilai Dasa Darma dan Trisatya dapat terus terjaga dalam kehidupan sehari-hari para santri.